Berbagai Macam Model Blazer Pria


Saat ini banyak pria yang gemar tampil semi formal dengan mengenakan blazer pria. Blazer khusus pria yang bisa juga kita sebut sebagai jas pria ternyata tidak hanya bisa digunakan untuk menghadiri acara yang formal dan resmi saja. Hanya saja padu padan busana seperti dalaman, ataupun bawahannya harus memang di bedakan. Jika Anda adalah pria yang sedang bingung untuk mencari tempat yang jual blazer pria maka jawabannya sangat mudah. Cukup pergi ke toko khusus jas pria yang biasanya jadi satu dengan modiste kebaya atau gaun pernikahan maka pasti disana Anda akan bisa mendapatkan blazer pria idaman Anda, namun tentu saja ditempat seperti itu harganya tidaklah pernah murah karena biasanya produk yang sudah jadi adalah permintaan khusus dari konsumen atau memang di desain khusus untuk memenuhi kebutuhan pasar.

Nah, bagi Anda yang berminat dengan blazer pria murah tentu saja jangan langsung datang dan memesan di modiste atau designer terkenal. Anda bisa langsung datang ke toko pakaian khusus pria seperti yang banyak tersedia di pusat perbelanjaan karena biasanya mereka sering mengadakan diskon khusus hingga 80% untuk setiap itemnya disaat tertentu seperti akhir tahun, hari raya keagamaan atau liburan sekolah. Rata-rata harga blazer pria setelah dipotong dengan diskon maka akan menjadi sangat terjangkau.

Selain itu masih ada juga pilihan tempat yang biasanya jual blazer pria murah dengan model casual yang biasanya bagian dalamannya dipasangkan dengan kaos polos saja tanpa kerah dengan warna yang gelap. Anda bisa mengambil beberapa gambar dari internet kemudian langsung saja pergi ke penjahit untuk untuk menjahit blazer pria seperti yang Anda inginkan. Bila Anda bingung dengan desain seperti apa untuk blazer pria yang sekiranya cocok untuk Anda kenakan Anda bisa langsung berburu online shop yang jual blazer pria online dengan harga yang cukup terjangkau. Modelnya biasanya klasik namun ukuran bisa disesuaikan dengan tubuh Anda. Sebagai gambaran saat ini sedang menjadi trend pilihan blazer dengan model jas korea seperti yang banyak dikenakan oleh bintang korea di televise.

Model lainnya untuk jenis blazer untuk pria adalah model formal yang bagian dalamnya bisa Anda pasangkan dengan tuxedo dan kemeja berkerah dengan warna putih dan dasi kupu-kupu. Dijamin penampilan Anda sudah sangat sempurna layaknya pangeran berkuda putih. Untuk jenis jas formal lainnya seperti yang biasa dikenakan pada acara pernikahan atau saat Anda bekerja kekantor dengan jas gelap berwarna hitam atau cokelat dengan setelan pakaian kerja. Semua bisa Anda kenakan untuk pilihan blazer pria dengan model yang sesuai dengan tema acara yang sedang akan Anda hadiri.